E-Learning Madrasah
Sistem Pembelajaran dalam jaringan

By Operator Madrasah 03 Apr 2020, 14:34:44 WIB Info Update
E-Learning Madrasah

Keterangan Gambar : E-Learning Madrasah by E-Learning Direktorat KSSK Madrasah


Apa itu E-learning Madrasah ?

E-learning Madrasah adalah sebuah aplikasi gratis produk Madrasah yang ditujukan untuk menunjang proses pembelajaran di Madrasah dari mulai Raudatul Athfal (RA), Madrasah Ibtidayah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA), agar lebih terstruktur, menarik dan interaktif.

E-learning Madrasah memiliki 6 role akses diantaranya :

  1.  Operator Madrasah (Administrator)
  2. Guru Mata Pelajaran
  3. Guru Bimbingan Konseling
  4. Wali Kelas
  5. Siswa
  6. Supervisor (Kepala Madrasah dan jajarannya

Digitalisasi Madrasah Menyongsong Revolusi Industri 4.0, Direktorat KSKK Madrasah Kementerian Agama Republik Indonesia menerapkan penggunaan e-Learning Madrasah dalam pembelajaran. Saat ini, sudah lebih dari ribuan madrasah dengan puluhan ribu guru dan siswa yang telah menggunakan e-learning madrasah. Dalam E-Learning Madrasah, siswa-siswi mendapatkan beragam fitur yang mampu memudahkan mereka mendapatkan informasi serta pembelajaran dengan cepat.

Selain siswa siswi, terdapat lima user lain yang dapat mengakses e–Learning Madrasah yaitu untuk Operator Madrasah, guru mata pelajaran, guru bimbingan konseling, wali kelas dan kepala madrasah. Masing-masing memiliki user sendiri untuk masuk ke dalam aplikasi e-Learning Madrasah, kapanpun dan dimanapun.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment